Sinopsis Gangaa episode 322 bag 2

Sinopsis Gangaa episode 322 bag 2 by Meysha lestari.  Mr Sabbarwal menyela, "Janvi tidak bahagia setelah menikah dengan Sagar. Mimpinya Janvi hancur berantakan ketika dia tidak bisa membuktikan dirinya sebagai suami yang baik..." Gangaa tegang mendengar perdebatan itu. Mr Sabbarwal mengatakan bagaimana Sagar tidak membayar kebutuhan rumah tangganya sehingga Janvi harus minta uang pada ayahnya, "yang Mulia ini pernyataan rekening Bank dimana ada bukti transfer dari rekening ayahnya ke rekening Janvi. bahkan setelah dia menikah..." Gangaa menatap Sagar dengan cemas. Sagar teringat bagaimana Janvi meminta kartu kreditnya karena dia merasa tidak enak terus-terusan minta uang pada ayahnya.
Palash menyangkal pernyataan Sabbarwal, "Sagar telah memberikan kartu kredit dan kartu debitnya pada Janvi, sehingga dia bisa menggunakannya. Sagar bahkan memberikan cara login beserta password internet Bankingnya pada Janvi. bahkan beberapa saat sebelum kematiannya, janvi telah mentransfer semua uang di tekening Sagar pada seseorang yang bernama Raaz Bihari. DI perlukan penyelidikan lebih lanjut tentang ini."

Mr Sabbarwar bertanya, "apakah kalian punya bukti kalau Janvi menggunakan kartu kredit Sagar?" Palash dan semua terdiam. Sabbarwal melanjutkan, "transaksi melalui kartu kredit untuk transfer uang biasa di lakukan secara online, oleh karena itu tidak ada bukti kalau janvi yang menggunakannya..." Sbbarwal juga memberitahu hakim kalau Sagar memperlakukan Janvi dengan sangat buruk dan mereka tidak seperi pasangan pada umumnya, "Sagar bahkan menolak berhubungan intim dengan Janvi, setiap waktu..."

Sagar terlihats sangat tegang, dia teringat apa yang telah di laluinya dengan janvi, bagaimana Janvi meminta dia untuk memasangkan vermilion di keningnya atau saat janvi menuntut malam pertama.  Mr Sabbarwal melanjutkan, "..Sagar juga pernah menjadi pengacara perusahaan yang menjual obat secara ilegal, Raktox Company. Dari situ kita bisa tahu seperti apa karakter dia yang sebenarnya." Palash meluruskan pernyataan Sabbarwal, "Keberatan yang Mulia. Ssaat itu Sagar tidak tahu tentang keterlibatan kliennya, setelah dia tahu, dia meninggalkan kasusnya dan mereka berdua tidak saling berhubungan.."  Sayangnya hakim menyahut, "keberatan di tolak."

Sagar terbayang bagaimana janvi mulai mengalami halusinasi dan mengatakan kalaudia di ganggu janda Gangaa. Mr Sabbarwal mengajukan saksi, Dr Daas, dokter yang di minta Sagar untuk memeriksa Janvi. Dr Daas bersaksi kalau Sagar pernah membawa Janvi ke kliniknya untuk di periksa, "Janvi terlihat sangat sengsara dan mentalnya tidak stabil. DI aterlihat takut dan marah. Saya telah  meminta tuan Sagar chaturvedi untuk memberinya kasih sayang dan perhatian karena itu yang di abutuhkan saat itu, lebih dari obat-obatan. Dan begitu kondisinya lebih baik, maka dia jharus di rawat lagi..." Dr Dass juga memnberitahu kalau Sagar telah berpesan padanya agar tidak mengatakan paa siapapun tentang itu."

Mr Sabbarwal langusng mengeluarkan pernyataan, "mengapa kenyataan itu di sembunyikan? Tapi apa yang di lakukan Sagar itu hanay menunjukan kalau niatnyasalah..." Palash menyela, "ini salah. Kalau begitu adanya, pada kesempatan itu tuan Sagar tidak akan membawa Janvi ke dokter. Dia mengatakan itu pada dokter karena tuan Sagar tidak ingin membuat keluarganya khawatir, karena itu dia mengambil keputusan seperti itu. Saya yakin, Mr Sabbarwal juga akan melakukan hal yang sama jika keluarganya terlibat..."

Selama perdebatan berlangsung, Sagar hanya terus menerus teringat janvi dan gejolak rumah tangga yang mereka hadapi. Bagaimana dia membawa janvi ke dokter dan pada janjinya pada janvi kalau dia ingin menjadi suami yang baik untuknya. Gangaa mengamati Sagar dan melihat bagaimana airmata menetes di pipinya. Gangaa menjadi heran den bertanya-tanya sendiri, "apa yang sedang di lalui Sagar sekarang? Andai aku bisa menenangkannya..." Gangaa sedih dan tak berdaya melihat kondisi Sagar seperti itu.

Mr Sabbarwal kemabli mengajukan saksi, Mr Amit Anand. Mr Amit bersaksi kalau dirinya pernah melihat Sagar bersikap buruk pada Janvi di pengadilan, "Mr Sagar telah menyiram muka nyonya Janvi dengan air saat di pengadilan. Sagar juga ingat peristiwa itu. Sabbarwal lalau memanggil Mr Mannan Khan, yang juga mengatakan hal yang sama dalam kesaksisannya.

Sagar teringat bagaimana dia memberitahu janvi kalau hubungan mereka seperi cermin yang pecah, tidak akan bisa di pulihkan kembali. Mengingat itu Sagar menitikan air mata lagi.

Palash keberatan, "..ini adalah masalah suami istri dan kita sebaiknya tidak perlu melibaytkan hal itu karena itu tidak terkait dengan kematiannya. pernyataan para saksi ini tidak membuktikan kalau Sagar adalah pembunuh." Sabbarwal menyela, "ini memberikan gambaran akan karakter Mr Sagar chaturvedi." Sekali lagi, Hakim menolak keberatan palash.

Mr Sabbarwal berkata kalau kali ini dia berharap bisa menyajikan bukti yang akan membuat segalanya menjadi sangat jelas dan mengingatkan pengadilan akan pernikahan Janvi dan Sagar dan kondisi setelah mereka menikah, "bukti itu sendiri akan menimbulkan keraguan dan pertanyaan.." Gangaa tertegun dan penasaran akan bukti yang akan di sajikan Sabbarwal. Begitu juga Pulkit dan Niru. Sementara Palash juga terlihat bingung. Gangaa dan Palash saling berpandangan... SInopsis gangaa episdoe 323 by Meysha lestari.

PREV  1  2  NEXT